Optimalisasi Pembinaan, Lapas Purwokerto Pindahkan Lima Warga Binaan ke Lapas Nirbaya

    Optimalisasi Pembinaan, Lapas Purwokerto Pindahkan Lima Warga Binaan ke Lapas Nirbaya
    Optimalisasi Pembinaan, Lapas Purwokerto Pindahkan Lima Warga Binaan ke Lapas Nirbaya

    PURWOKERTO - Lapas Kelas IIA Purwokerto melaksanakan kegiatan mutasi lima orang Warga Binaan menuju Lapas Minimum Nirbaya pada Selasa, 18 November 2025 Proses pemindahan berjalan aman, tertib, serta sesuai dengan standar operasional prosedur pemindahan warga binaan.

    Mutasi ini dilakukan sebagai tindak lanjut dari asesmen pemasyarakatan yang menunjukkan bahwa kelima warga binaan telah memenuhi syarat administratif dan substantif untuk ditempatkan pada Lapas Minimum Security.

    Selain itu, rekomendasi dari bidang pembinaan dan pengamanan turut menguatkan dasar pemindahan sebagai bagian dari upaya menempatkan WBP sesuai klasifikasi risiko dan kebutuhan pembinaan.

    Sebelum pemberangkatan, petugas memastikan kelengkapan berkas dan data WBP, mulai dari dokumen register, data integrasi, hingga berita acara kesehatan. Pemeriksaan barang bawaan juga dilakukan secara ketat guna memastikan tidak terdapat barang terlarang yang berpotensi menimbulkan gangguan keamanan selama proses pemindahan.

    Proses pengawalan dilaksanakan oleh petugas Kesatuan Pengamanan Lapas (KPLP) dengan pengamanan sesuai SOP. Setibanya di Lapas Minimum Nirbaya, kelima warga binaan diterima oleh petugas penerima, dilakukan verifikasi data, pemeriksaan identitas, serta pencocokan dokumen secara lengkap. Seluruh rangkaian kegiatan berjalan lancar dan tertib.

    Kalapas Purwokerto Aliandra Harahap, menyampaikan bahwa mutasi ini merupakan bagian dari optimalisasi tata kelola pemasyarakatan.

    “Pemindahan ini bertujuan untuk memastikan warga binaan memperoleh pembinaan yang sesuai dengan tingkat risiko dan kebutuhan mereka. Kami selalu menjunjung aspek keamanan, ketertiban, serta kelengkapan administrasi dalam setiap proses mutasi, ” ujarnya.

    Ia juga menegaskan bahwa kegiatan ini sekaligus mendukung pemerataan hunian dan peningkatan kualitas layanan pembinaan di lingkungan pemasyarakatan.

    (Humas Lapas Purwokerto)

    jawa tengah banyumas lapas purwokerto berita lapas terkini lapas nirbaya narapidana
    Narsono Son

    Narsono Son

    Artikel Sebelumnya

    Pegawai Sehat, Layanan Optimal: Bapas Purwokerto...

    Artikel Berikutnya

    Dukung Pengelolaan Sampah Terpadu, Lapas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    MIN 3 Banyumas Bersinar di TKA Provinsi, Siswanya Tembus Juara 2 dari 730 Peserta 
    Bapas Purwokerto Kembali Lantik Pejabat Fungsional Ahli Muda
    Kodaeral X TNI AL Gelar Upacara Tabur Bunga di Laut Dalam Rangka Hari Dharma Samudera 2026
    ‎Wujudkan Ketahanan Pangan, Lapas Narkotika Purwokerto ikuti Panen Raya Serentak bersama Menteri Imipas
    Wamenhan RI Tinjau Kesiapan Pembangunan Infrastruktur Strategis TNI AU di Lanud Sultan Hasanuddin

    Ikuti Kami