Lapas Kelas IIA Purwokerto Lepas Mahasiswa Praktik Kerja Profesi Dietisien Poltekkes Semarang

    Lapas Kelas IIA Purwokerto Lepas Mahasiswa Praktik Kerja Profesi Dietisien Poltekkes Semarang
    Rapat Koordinasi Pengendalian Capaian Kinerja Semester II dan Refleksi Akhir Tahun 2025

    Purwokerto - Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Purwokerto melaksanakan kegiatan pelepasan mahasiswa Praktik Kerja Profesi (PKP) Program Studi Pendidikan Profesi Dietisien Poltekkes Kemenkes Semarang, yang telah menyelesaikan rangkaian kegiatan praktik di lingkungan Lapas Kelas IIA Purwokerto. Kegiatan pelepasan dilaksanakan di aula Lapas dengan suasana khidmat dan penuh apresiasi, Senin (14/12/2025).

    Selama menjalani praktik kerja profesi, para mahasiswa terlibat langsung dalam berbagai kegiatan pelayanan gizi, khususnya pada pengelolaan makanan bagi warga binaan pemasyarakatan. Mahasiswa juga berperan dalam monitoring status gizi, penyusunan menu sesuai standar kebutuhan gizi, serta edukasi gizi sebagai bagian dari upaya peningkatan derajat kesehatan warga binaan.

    Kepala Lapas Kelas IIA Purwokerto menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Poltekkes Kemenkes Semarang atas kepercayaan yang diberikan kepada Lapas Kelas IIA Purwokerto sebagai lokasi praktik kerja profesi. Ia menilai kehadiran mahasiswa memberikan kontribusi positif dalam mendukung penyelenggaraan layanan kesehatan dan pemenuhan gizi warga binaan.

    “Melalui kegiatan praktik kerja profesi ini, kami berharap para mahasiswa mendapatkan pengalaman nyata di lapangan sekaligus mampu mengimplementasikan ilmu yang telah diperoleh. Kami juga merasakan manfaat dari ide dan semangat yang dibawa oleh para mahasiswa dalam mendukung layanan pemasyarakatan, khususnya di bidang gizi, ” ujar Kalapas.

    Kegiatan pelepasan ditutup dengan penyerahan cendera mata dan sesi foto bersama sebagai simbol berakhirnya masa praktik kerja profesi. Diharapkan kerja sama antara Lapas Kelas IIA Purwokerto dan Poltekkes Kemenkes Semarang dapat terus berlanjut dan semakin memperkuat sinergi dalam mendukung peningkatan kualitas pelayanan kesehatan dan pembinaan di lingkungan pemasyarakatan.

    (Humas Lapas Purwokerto)

    jawa tengah banyumas lapas purwokerto purwokerto terkini
    Narsono Son

    Narsono Son

    Artikel Sebelumnya

    Rapat Koordinasi Pengendalian Capaian Kinerja...

    Artikel Berikutnya

    Bapas Purwokerto Ikuti Pembukaan Rakor Pengendalian...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    MIN 3 Banyumas Bersinar di TKA Provinsi, Siswanya Tembus Juara 2 dari 730 Peserta 
    Bapas Purwokerto Kembali Lantik Pejabat Fungsional Ahli Muda
    Kodaeral X TNI AL Gelar Upacara Tabur Bunga di Laut Dalam Rangka Hari Dharma Samudera 2026
    ‎Wujudkan Ketahanan Pangan, Lapas Narkotika Purwokerto ikuti Panen Raya Serentak bersama Menteri Imipas
    Wamenhan RI Tinjau Kesiapan Pembangunan Infrastruktur Strategis TNI AU di Lanud Sultan Hasanuddin

    Ikuti Kami